Apa yang dimaksud dengan degradasi tanah?

Apa yang dimaksud dengan degradasi tanah?
Leksikon Keberlanjutan
Bagikan ini:

Artikel ini juga tersedia dalam berbagai bahasa berikut:

Artikel ini juga tersedia dalam berbagai bahasa berikut: English Ελληνικά (Greek)

Tampilkan terjemahan lainnya Tampilkan lebih sedikit terjemahan

Degradasi tanah adalah penurunan kualitas, kesehatan, serta kesuburan tanah secara bertahap sehingga kehilangan kapasitasnya untuk mendukung kehidupan (tanaman, mikroorganisme, dan hewan).

Degradasi tanah dapat bersifat fisik (erosi angin dan air), kimia (salinisasi, polusi, pemupukan berlebihan, dll), dan biologis (hilangnya keanekaragaman hayati dan bahan organik tanah). Pada saat yang sama, hal ini mengurangi kapasitas tanah untuk menyimpan karbon hingga 50—75%, sehingga meningkatkan emisi gas rumah kaca yang berkontribusi terhadap perubahan iklim global. Dalam kasus yang ekstrem, jika degradasi tanah tidak diatasi, hal ini dapat menyebabkan penggurunan (desertifikasi) tanah yang rusak dan tidak mampu lagi menyokong kehidupan.

MITRA KAMI

Kami bergabung dengan LSM, Universitas-universitas, dan organisasi-organisasi lainnya secara global untuk memenuhi misi bersama kita tentang keberlanjutan dan kesejahteraan manusia.